Labels

Rabu, 04 Juli 2012

Logo PMR SMAMA


Sebenarnya itu bukan logo PMR SMAMA cuma hasil editing saya aja hehe karena ga ada kerjaan tiba-tiba ada imajinasi mau bikin logo PMR. Eh ga taunya jadi. Itu hasilnya tapi ga bisa di pakai karena katanya kita harus menuruti aturan yang berlaku.

Tapi gak papa mungkin aja suatu hari lambang ini berguna bagi siapapun yang pengen buat simbol seperti ini. Saya merancang sendiri lambang tersebut yang menurut saya memiliki beberapa arti yakni :
1. Logo PMR dan warna kuning menandakan PMR SMAMA pada tingkat PMR Wira
2. Warna biru dan putih seperti warna logo SMA Negeri 1 Martapura
3. Lingkaran kecil pada sisi dan kiri berarti memiliki 2 janji yaitu Prinsip dan Tribakti
4. Lingkaran biru kecil dan biru besar menandakan PMR SMAMA berada di bawah naungan sekolah tercinta SMA Negeri 1 Martapura
5. Lingkaran menandakan satu kesatuan yang utuh
6. 3 macam lingkaran yang berbeda menandakan tribakti Palang Merah Remaja Indonesia
7. Tulisan "Palang Merah Remaja SMA Negeri 1 Martapura" terdapat 7 kata yang menandakan Prinsip-prinsip dasar gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional

Sekian dari hasil kreasi saya semoga bermanfaat

0 komentar:

Posting Komentar